Langsung ke konten utama

3 Faktor Kunci yang Membentuk Pengalaman Kerja Modern: Ruang, Layanan, dan Teknologi


Saat ini model kerja tradisional yang mengharuskan kehadiran secara fisik di kantor (work from office), kini mengalami perubahan besar. Efek pandemi mempercepat pergeseran menuju model kerja hybrid dan berdasarkan output/hasil, memenuhi kebutuhan karyawan yang menginginkan fleksibilitas kerja, kenyamanan, dan terhubung secara digital/online.

 

Untuk memenuhi perubahan ini, menjadi tantangan baru untuk banyak perusahaan di Indonesia, khususnya bagi tim Facility Management (FM) terutama; bagaimana memastikan ruang kerja tetap relevan, produktif, dan mendukung well-being pengguna dalam sistem kerja yang dinamis.

 

FM Tradisional adalah fokus pada pemeliharaan fisik Gedung, saat ini, FM memiliki tuntutan untuk memahami pengalaman pengguna (workplace experience) secara menyeluruh: bagaimana ruang, layanan, dan teknologi berkolaborasi untuk menciptakan lingkungan kerja yang menarik dan efisien.

Transformasi ke model kerja masa depan menuntut FM untuk beradaptasi dari peran operasional menjadi strategic enabler. Fokusnya bergeser dari “mengelola fasilitas” menjadi “mengelola pengalaman kerja”.

Untuk memastikan team FM memiliki kemampuan mengelola pengalaman kerja, berikut Tiga Faktor Kunci yang harus diketahui dan dikelola oleh FM:

1) Ruang:

  • Meningkatkan efisiensi ruang melalui data okupansi dan sensor IoT.
  • Memaksimalkan area kolaborasi yang mendukung kreativitas dan koneksi antar karyawan dengan membuatkan program bersama team HR.
  • Membantu memberikan ide mengenai desain ruang kerja yang fleksibel yang dapat mengakomodasi kerja tim, individu, dan remote.

 

2) Service/Layanan:

  • Membuat tolak ukur layanan secara hasil dan focus kepada pengguna, tidak hanya sekadar rutinitas operasional dan pemeliharaan.
  • Memastikan fasilitas menyediakan layanan yang mendukung kesehatan dan kenyamanan (indoor air quality, lighting, ergonomi).
  • Merubah mindset dari team FM menjadi focus kepada hospitality mindset.

 

3) Teknologi:

  • Mengadopsi digital workplace tools: smart building system, aplikasi pemesanan ruang, dan platform feedback pengguna.
  • Belajar mengerti data serta memanfaatkan data dari digital tools untuk keputusan berbasis insight (data-driven FM).
  • Memastikan sistem keamanan dan privasi tetap terjaga di era kerja digital.

 

Faktor Penggerak Utama:

  • Well-being: Karyawan menginginkan lingkungan kerja yang menyehatkan fisik dan mental.
  • Flexibility: Ruang kerja harus mudah disesuaikan dengan pola kerja yang berubah-ubah.
  • Technology: memastikan fasilitas teknologi sesuai dengan kebutuhan untuk memenuhi pengalaman kerja karyawan termasuk kemudahan interaksi digital dan otomatisasi proses.

 

Perubahan ke model kerja masa depan bukan hanya perubahan cara kerja, tetapi perubahan cara berpikir dalam pengelolaan fasilitas. Tentunya, komunikasi aktif antara team FM, HR dan manajemen perlu selalu dilakukan untuk memastikan kualita layanan terjaga.

FM kini memiliki peran penting sebagai arsitek pengalaman kerja, yang menggabungkan ruang, layanan, dan teknologi untuk menciptakan lingkungan yang produktif, sehat, dan fleksibel.

 

Untuk team FM di Indonesia, perusahaan yang mampu beradaptasi dengan pendekatan ini akan memiliki keunggulan kompetitif; menarik talenta terbaik, meningkatkan engagement, dan memperkuat budaya kerja di era digital.

 

Hal-hal penting yang perlu dicatat:

  • Model kerja masa depan = fokus pada pengalaman kerja, bukan sekadar kehadiran.
  • Fungsi FM = berperan sebagai pengelola ruang, layanan, dan teknologi secara terintegrasi.
  • Faktor utama = well-being, fleksibilitas, dan teknologi pintar.

Tujuan akhir dari team FM adalah meningkatkan workplace experience untuk produktivitas dan memastikan karyawan nyaman di fasilitas kerja sehingga mendukung core business dari perusahaan.

Kita sebagai team FM perlu membangun kolaborasi lintas fungsi; HR, IT, dan Business Leaders untuk memastikan workplace experience menjadi bagian dari strategi bisnis, bukan sekadar biaya operasional.


Semoga bermanfaat



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tanggung Jawab Facility Management Team

Apa saja tanggung jawab dari facility management team? Yang utama adalah hal-hal dibawah ini: 1)      Mengatur & mempersiapkan budgets (secara tahunan dan bulanan) dan mengatur pengeluaran. o     Level Manager: selain mempersiapkan secara rutin untuk setiap tahunnya, untuk level manager, diharuskan mempunyai strategi khusus yang terkait dengan penghematan, inovasi dan project management o     Level staff: memastikan bahwa semua hal-hal rinci sudah dimasukkan kedalam budget dan melakukan pemeriksaan secara rutin. 2)      Pengelolaan Contract , melakukan tender dan negosiasi o     Level Manager: focus untuk pengelolaan kontrak, melakukan tender dan negosiasi. Dibeberapa perusahaan, level manager menangani kontrak dengan nilai tertentu (misal: min total nilai Rp. 500 juta per tahun ditangani manager) dan bekerja sama dengan bagian procurement. o     Level staff: mem...

7 Kompetensi Inti yang Harus Dikuasai oleh Facility Manager

Saya sudah beberapa kali menuliskan mengenai core competencies yang perlu dimiliki oleh Facility Manager. Dunia facility management selalu berkembang. Hingga hari ini, otomatisasi mulai banyak diimplementasikan, sustainability mulai diterapkan serta perusahaan sudah mulai memiliki ekspektasi bisnis yang lebih besar terhadap facility manager dalam mengelola fasilitas. Sudah bisa dipastikan, Facility Manager (FM) akan selalu memegang peran penting dalam menjaga operasional bangunan, mendukung produktivitas karyawan perusahaan, dan memastikan keberlanjutan fasilitas. Saya mendapatkan artikel menarik dari blog IFMA mengenai 7 kompetensi inti (core competencies) berikut harus dikuasai oleh FM untuk sukses di era saat ini, yang baru saja dituliskan di bulan May 2025. Berikut core competencies yang perlu dikuasai oleh FM menurut IFMA: 1. Kepemimpinan dan Strategi (Leadership & Strategy)  FM perlu memiliki kemampuan memimpin tim dan mengembangkan strategi yang selaras dengan tu...

Kualifikasi Facility Coordinator Basic

Berdasarkan pengalaman saya selama lebih dari 15 tahun di bidang Facility Management, berikut   kualifikasi yang diharapkan dari kandidat yang melamar untuk menjadi Facility Coordinator Role & Responsibilities: Sebelumnya, apasaja sih tanggung jawab dan tugas dari Facility Coordinator itu? Adalah sebagai berikut: Tanggung Jawab: 1)      Memastikan mengetahui ruang lingkup kerja (Scope of Work) dari pekerjaan yang harus dilakukan di lokasi 2)      Mengetahui kinerja yang diukur setiap hari. 3)      Bekerja sama dengan team untuk mencapai kinerja yang telah ditetapkan 4)      Mengambil keputusan serta melakukan koordinasi dengan team dan atasan untuk setiap permasalah di lokasi 5)      Untuk memastikan secara keuangan, biaya-biaya sesuai dengan budget/anggaran yang telah ditetapkan Tugas: 6)      Untuk melakukan koordinasi dengan v...