Pada tulisan sebelumnya, saya telah menjelaskan 5 hal penting untuk mengelola fasilitas kompleks residensial dengan efektif:
1. Strategi Perawatan Komprehensif.
2. Membangun Lingkungan yang Aman dan Terjamin.
3. Mengoptimalkan Pengalaman Penghuni.
4. Komunikasi yang Efektif adalah Kunci.
5. Teknologi untuk Efisiensi dan Kenyamanan.
Perkembangan terakhir, bahwa kompleks perumahan ini ada yang
dinamakan perumahan eksekutif, terutama untuk perumahan yang dikelola oleh
Perusahaan dan ditempati oleh para eksekutif dari Perusahaan tersebut termasuk;
pegawai tingkat atas: Direktur, Deputi Gubernur, atau pejabat struktural
lainnya dan pegawai dengan jabatan strategis: mereka yang memegang posisi kunci
dalam pengambilan keputusann atau pengelolaan aset perusahaan.
Untuk perumahan kalangan ini, ternyata ada dua hal tambahan yang perlu ada dalam pengelolaan rumah tersebut yaitu:
1. Residential Manager. Peran residential manager
atau manajer perumahan sangatlah krusial. Mereka memiliki tanggung jawab utama menjaga
kualitas hidup penghuni, serta memastikan kelancaran operasional seluruh
fasilitas.
Ruang lingkup dari residential manager termasuk:
- Menjadi penghubung antara penghuni dengan pengelola properti, serta menyelesaikan berbagai masalah yang mungkin timbul di perumahan. Residential manager perlu memiliki hubungan Interpersonal yang kuat, kemampuan komunikasi yang baik untuk membangun hubungan yang harmonis dengan seluruh penghuni.
- Menangani Keluhan: Kemampuan untuk mendengarkan dan merespon keluhan penghuni dengan cepat dan tepat sangat penting. Hal ini akan membuat penghuni merasa dihargai dan diperhatikan.
- Pemeliharaan Fasilitas: Residential manager bertanggung jawab dalam memastikan semua fasilitas umum, seperti kolam renang, taman, dan area bermain anak, selalu dalam kondisi baik dan terawatt
- Event Organizer: Seringkali, residential manager juga berperan sebagai penyelenggara acara komunitas untuk mempererat hubungan antar penghuni.
2. Daftar barang-barang keperluan rumah tangga yang sudah dibuatkan harga tetap/Unit Rate.
Adanya daftar barang-barang ini akan mempermudah penyediaan barang
tersebut jika terjadi kerusakan atau kebutuhan penggantian barang di perumahan eksekutif
ini.
Dengan adanya daftar barang-barang yang ditentukan dengan harga
tetap/unit rate, maka akan mempermudah hal-hal berikut:
- Perencanaan Anggaran: sebagai pengelola, akan lebih mudah merencanakan anggaran belanja bulanan. Kita bisa menghitung berapa banyak uang yang perlu disiapkan untuk membeli sejumlah barang tertentu.
- Pengambilan Keputusan yang Lebih Cepat. Informasi unit rate yang jelas dapat mempercepat proses pengambilan keputusan saat membeli barang. Kita tidak perlu menghabiskan banyak waktu untuk menghitung-hitung harga per satuan.
- Persetujuan Manajemen yang Lebih Mudah: Informasi unit rate yang jelas dan perbandingan harga yang rinci dapat mempermudah proses mendapatkan persetujuan dari manajemen untuk pembelian berulang. Manajemen dapat melihat bahwa kita telah memilih produk dengan harga yang kompetitif dan sesuai dengan anggaran perusahaan.
Dengan ini bisa disimpulkan, residensial manager yang
ditempatkan dalam mengelola perumahan eksekutif ditambah dengan adanya persiapan
daftar barang-barang dengan unit rate untuk peralatan yang ada dalah perumahan adalah
investasi yang sangat berharga bagi pengelola yang menginginkan kenyamanan,
efisiensi, dan hubungan yang baik dengan penghuni.
Jika anda adalah pengelola perumahan eksekutif, banyak hal-hal
penting yang perlu dipersiapkan serta memiliki sumber daya manusia yang tepat untuk
memastikan tercapainya kepuasan dari penghuni perumahan eksekutif tersebut.
Semoga bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar